Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas Pertanian

Selasa, 17 Mei 2016

Kajian Ilmiah Outdoor "Membuat Karya Tulis Ilmiah"



Tanggal 10 Mei 2016, tepat pada pukul 19.30 WIB UKM-FP Penalaran mengadakan kajian rutin. Dan pada malam itu kajian diisi oleh saudara Muqfid Arya Adhitya dengan materi Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah yang bertempat di depan RKB-B. Kajian diikuti dengan sangat antusias oleh para anggota UKM FP- Penalaran, ini bisa dilihat dari jumlah peserta yang mengikuti kajian malam itu. Pada malam itu kajian dimulai dengan penjelasan dari Saudara Muqfidt tentang apa itu karya tulis ilmiah.
Terkait dengan membuat Karya Tulis Ilmiah (KTI) kita perlu banyak memperhatikan langkah-langkah dalam membuat Karya Tulis Ilmiah (KTI) dengan baik dan benar agar hasilnya maksimal. Langkah awal yang dilakukan untuk membuat karya tulis didalam perlombaan adalah membaca aturan-aturan yang diterapkan pantia lomba karya tulis ilmiah tersebut. Setelah membaca dan memhami aturan tersebut, langkah selanjutnya ialah menentukan sub tema yang akan kita ambil. Setelah menentukan tema,  kita mulai langkah selanjutnya yaitu merumuskan tujuan, setelah itu kita tentukan rumusan masalah dan menelusuri topik permasalahan.
Setelah melakukan langkah-langkah diatas, maka kita mulai dengan Bab 1 yang diisi dengan Pendahuluan atau Latar Belakang. Bab 1 didalamnya menjelaskan tentang sub tema yang kita ambil, contoh nya kita ambil sub tema pendidikan maka kita harus mengembangkan tema itu dengan mencari latar belakang dari pendidikan tersebut yang mencakup arti pendidikan secara umum, lalu permasalahan yang menyangkut dengan pendidikan, dan juga memberikan solusi untuk permasalahan tersebut. Selanjutnya pada Bab 2 kita mulai membahas tentang tinjauan pustaka atau landasan teori, didalam Bab 2 kita juga menjelaskan tentang sub tema yang kita ambil dengan sumber referensi yang kuat dan juga terpercaya. Seperti contohnya, kita mengambil tema pendidikan maka kita cari suatu landasan teori beserta sumber referensi yang dapat dipertanggung jawabkan. Seperti pada jurnal terdapat kutipan disetiap teori yang kita ambil untuk bahan menulis karya tulis ilmiah. Selanjutnya Bab 3, di Bab 3 ini kita akan membahas tentang metodologi penulisan karya tulis imiah yang didalamnya terdapat cara pengambilan data kita, apakah data yang kita pakai itu dapat dipertanggung jawabkan atau tidak. Seperti data yang kita ambil itu berasal dari jurnal atau dari buku dengan sumber referensi yang dapat dipercaya, lalu ada juga alat analisis apa yang kita pakai saat kita membuat karya tulis ilmiah tersebut, dan juga pemberian saran atau rekomendasi. Pada Bab 4 kita akan membahas Hasil dan Pembahasan untuk karya tulis ilmiah yang sudah kita buat, yaitu dengan cara membeberkan subtema dan isi karya tulis yang kita buat dengan singkat namun jelas dan juga padat isinya. Terakhir yaitu penutup, kita buat penutup untuk karya tulis yang kita buat sesuai dengan sub tema yang kita pilih untuk karya tulis ilmiah tersebut.
Hasil yang lebih maksimal akan didapatkan jika kita mengikuti panduan dan aturan penulisan karya tulis ilmiah yang telah dibuat dan disepakati oleh panitia lomba. Kita juga harus mampu menelaah secara baik apa maksud aturan-aturan tersebut agar saat penulisan karya tulis tersebut hasilnya memuaskan dan tidak ada yang salah. Jadi yang perlu kita perhatikan pada saat kita membuat karya tulis ilmiah adalah menentukan sub tema, merumuskan sub tema, menentukan tujuan dari rumusan sub tema tersebut, dan menyusunnya sesuai dengan panduan yang telah diberikan panitia.

0 Comments:

Posting Komentar